Menelusuri Wisata Sejarah di Kota Bandung

Bandung merupakan salah satu kota terbesar di Indonesia dan menjadi Ibu Kota dari Provinsi Jawa Barat. Kota yang juga dikenal dengan nama Paris Van Java ini memiliki banyak sekali tempat wisata alam dan beragam kulinernya. Selain itu, Kota Bandung juga dikenal memiliki sejarah yang menarik untuk ditelusuri.

Berwisata sejarah ke tempat-tempat yang menjadi saksi bisu perjalanan Kota Kembang bahkan Indonesia ini wajib untuk dicoba. Penasaran? Yuk simak tempat wisata bersejarah Bandung yang wajib didatangi.

Tempat Wisata Sejarah Kota Bandung

Gedung Sate

Gedung Sate menjadi salah satu ikon dari Kota Bandung sekaligus kawasan wisata yang banyak dikunjungi. Gedung yang saat ini menjadi Kantor Pemerintah Provinsi (Pemrov) Jawa Barat, dibangun pada tanggal 27 Juli 1920 memiliki nilai historis pada masa perang kemerdekaan Indonesia.

Dari segi bangunan, gedung ini menerapkan beragam gaya arsitektur, desain jendelanya mengusung konsep Moor Spanyol, atapnya mengadopsi unsur Asia seperti Pura Bali dan Pagoda di Thailand. Secara keseluruhan gedung ini meggunakan model Renaissance Italia. Ornamen batunya sering disebut-sebut mengadopsi dari arsitektur Candi Borobudur. Di puncaknya terdapat “tusuk sate” dengan enam buah ornamen sate (versi lain menyebutkan jambu air atau melati), yang melambangkan 6 juta gulden, yakni biaya yang digunakan untuk membangun Gedung Sate. Akulturasi inilah yang membuat bangunan Gedung sate terlihat indah dan kaya akan nilai budaya.

Jalan Braga

Jalan Braga merupakan salah satu ruas jalan kawasan ikonik bersejarah di Kota Bandung. Jalan yang memiliki panjang sekitar 700 meter ini didominasi dengan bangunan 90-an yang sampai saat ini masih dipadati para wisatawan lokal maupun mancanegara. Saat masa pemerintahan Belanda, Jalan Braga merupakan jalan utama dan pusat mode Kota Bandung.sehingga menjadi dari cikal bakal “Paris Van Java”.

Nama “Braga” sendiri diyakini berasal dari bahasa Sunda yaitu, ngabaraga yang artinya bergaya. Menurut catatan sejarah, Jalan Braga sempat juga di juluki sebagai jalan culik, jalan yang angker, yang kerap menghilangkan banyak orang dan juga banyak nyawa orang. Apalagi, saat agresi militer. Jalan ini menjadi rawan untuk dilewati baik dari Belanda maupun dari Indonesia.

Saat ini, Jalan Braga merupakan salah satu spot foto wajib bagi para generasi muda yang ingin punya foto kekinian dengan latar bangunan klasik di Bandung.

Jalan Asia-Afrika

Selain Braga, Jalan Asia-Afrika juga merupakan jalan bersejarah yang menjadi destinasi wisata sekaligus spot foto yang populer di kalangan wisatawan. Jalan yang menjadi titik 0 kilometer Kota Bandung ini dibangun pada masa pemerintahan Daendels bernama Groote Postweg atau Jalan Raya Pos. Nama Jalan Asia Afrika kemudian disematkan setelah diselenggarakannya Konferensi Asia-Afrika (KAA) pada tanggal 18 – 24 April 1955 di Gedung Merdeka yang terletak di Jalan ini. Hal itu juga yang menjadi alasan penamaan jalan ini menjadi Jalan Asia-Afrika.

Alun-Alun Kota Bandung

Alun-Alun Kota Bandung sudah dibangun sejak sekitar tahun 1811. Pada masa Hindia Belanda, keempat sisi alun-alun sempat dipagari deretan pohon beringin yang menjadi ikon alun-alun pada saat itu. Di tengah alun-alun terdapat sepasang pohon beringin yang salah satunya ditanam pada tanggal 1 Mei 1909, yang juga bertepatan dengan kelahiran Putri Juliana, anak Ratu Belanda, Wilhelmina.

Alun-Alun Bandung mengalami beberapa kali renovasi. Pada tahun 1950 hingga 1960, Alun-Alun Bandung dihiasi berbagai jenis bunga. Lalu pada tahun 1973, Alun-Alun Bandung dipercantik dengan kehadiran kolam air mancur. Renovasi terakhir pada tahun 2014 menjadikan wajah Alun-Alun Bandung berubah, taman ini jadi semakin cantik dengan rumput sintetis dan arena bermain anak-anak.

Berwisata sejarah di Kota Bandung dapat menjadi pilihan untuk menghabiskan waktu berlibur bersama. Untuk menambah keseruan menelusuri sejarah Bandung, Dzawani Tour mempersembahkan program Bandung Heritage with VW. Selain menelusuri sejarah pada keempat tempat diatas, sahabat dzawani juga merasakan keseruan berkeliling kota mengunjungi tempat tempat bersejarah laiinyadi Kota Bandung dengan mobil VW Safari yang antik dan cantik milik Dzawani Travel Indonesia.

Tunggu apa lagi, mari berwisata sejarah dengan Dzawani Traver Indonesia melalui Bandung Heritage with VW.

Similar Posts